Keterangan ini
diambil dari kitab Jami’ul Ahadisil Qudsiyati oleh Isamuddin
As-Sababti, jilid 2, t.t 304-305. Dari Abu Hurairah, bahwa Rasulullah Saw.
bersabda, “Yang pertama-tama dipanggil pada hari kiamat adalah Adam As.,
maka anak cucu keturunannya saling memandang. Lalu diperkenalkan kepada mereka,
“Ini adalah ayah kalian, Adam.” Adam menjawab, “Baiklah, dan aku
memenuhi panggilan-Mu.” Selanjutnya Allah berfirman, “Datangkanlah
utusan-utusan jahanam dari anak cucumu!” Adam bertanya, “Wahai Rabb,
berapa yang aku datangkan?” Allah menjawab, “Datangkanlah dari setiap
seratus orang, sembilan puluh sembilan orang!” Para sahabat bertanya, “Wahai
Rasulullah, jika setiap seratus dari kami diambil sembilan puluh sembilan
orang, kami tinggal berapa? Rasulullah menjawab, “Umatku dibandingkan
umat-umat lainnya hanyalah sehelai rambut putih yang terdapat pada seekor sapi
hitam.” (HR Bukhari)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar